Workshop Akreditasi Internasional Universitas Halu Oleo (Hotel Same, 6-7 Maret 2023)

LPPMP UHO – Senin, 6 Februari 2023, kembali mengadakan kegiatan pengembangan dan peningkatan mutu pendidikan. Bertempat di Hotel Same, Kota Kendari, Workshop Akreditasi Internasional Universitas Halu Oleo dibuka secara resmi oleh Rektor didampingi Ketua (Dr. La Ode Santiaji Bande, S.P.,M.P.) dan Sekretaris LPPMP (Dr. Muhaimin Hamzah, S.Si.,M.Si.), dan 2 orang narasumber yang berasal dari LPMPP Universitas Hasanuddin, Makassar (Dr. Ir. Prastawa Budi, M.Sc. dan Prof. Dr. Ir. Asmuddin Nasir, M.Si). Turut hadir pula dalam acara tersebut para Kepala Pusat, Koordinator, Sub-Koordinator, serta seluruh Staf LPPMP UHO.

Mewakili panitia penyelenggara, Dr. Weka Gusmiarty Abdullah, S.P.,M.P.CRA. selaku Ketua Panitia, dalam laporannya menyampaikan beberapa poin penting terkait kegiatan workshop yang sementara berlangsung. Beliau memaparkan bahwa latar belakang kegiatan secara substantif merupakan upaya “Pencapaian IKU 8 ‘Program Studi berstandar Internasional’. Target perolehan PS internasional untuk UHO di tahun 2023 adalah minimal 5 PS strata 1.

Pada akhir laporannya, Ketua Panitia menyampaikan bahwa Workshop Akreditasi Internasional ini dilaksanakan selama 2 hari, yaitu: 6 – 7 Maret 2023. Tujuan kegiatan ini adalah meghasilkan draft awal Self Assesment Report  untuk ASIIN, Self Evaluation Report untuk FIBAA. Kegiatan serupa akan dilaksanakan sebanyak 3 tahap, setiap bulan hingga menghasilkan dokumen akhir SAR/SER di akhir Juni 2023, denga target visitasi akhir Tahun 2023. Peserta kegiatan sebanyak 85 orang, yang terdiri atas Dekan, Wadek, Ketua UJMSI  FKIP, FP, FEB, FPIK, FPt, Kaprodi dan @5 orang tim Akrin PS.

Dalam sambutannya, Rektor menyapaikan beberapa pokok pikiran terkait pengembangan UHO menuju universitas yang diperhitungkan baik secara regional maupun global. Menurut beliau, UHO memiliki sumberdaya yang memadai untuk ikut berkompetisi meraih keunggulan tertentu sebagaimana PTN dan PTS lainnya. Contoh komitmen tersebut adalah Program Akreditasi Internasional terutama bagi jurusan/prodi dengan peringkat akreditasi “A” dan “Unggul” untuk mengikuti tahapan Akreditasi Internasional sudah dilakukan sejak lama. Untuk itu, beliau berpesan kepada seluruh jurusan/program studi yang sudah ditetapkan dan dipersiapkan agar berusaha maksimal meraih predikat “Akreditasi Internasional”. Menurut beliau, raihan predikat tersebut sangat penting, selain untuk pemenuhan IKU 8 PTN, juga bermanfaat sebagai investasi pendidikan berskala jangka panjang. Oleh karena itu, beliau berharap agar semua komponen terkait meningkatkan kerjasama secara Team Work, memanfaatkan sumber-sumber informasi terpercaya, dan berkonsultasi dengan para narasumber.

Mengawali Sesi Pertama, Ketua LPPMP memberi pengarahan agar peserta workshop berada pada cluster masing-masing untuk memudahkan koordinasi dalam pengisian instrumen akreditasi. Cluster atau kelompok yang dimaksud sesuai dengan jurusan/prodi dan fakultas, serta Lembaga Akreditasi Internasional yang dituju (ASIIN atau FIBAA). Kegiatan workshop dilanjutkan dengan penjelasan dari para narasumber terkait target kinerja workshop hari pertama dan kedua. Menurut salah satu narasumber (Dr. Ir. Prastawa Budi, M.Sc.) bahwa target utama workshop fokus pada kesiapan dokumen akreditasi semua jurusan/prodi untuk dikirim ke Lembaga akreditasi internasional.